ILMU BINTANG (ZODIAK MESIR KUNO)
Mungkin selama ini kita mengira astrologi atau ilmu perbintangan
berasal dari Yunani, namun penduduk Mesir juga sudah mengenalnya.
Ketahui bagaimana sifat anda dari zodiak mesir ini..
Sejak awal peradaban bahkan sebelum itu,
Astrologi telah memainkan peran utama dalam masyarakat. Pengaruh
dari astrologi ini, bahkan bisa dirasakan sampai ke seluruh dunia,
termasuk juga di Indonesia.
Mungkin selama ini kita mengira astrologi atau ilmu perbintangan
berasal dari Yunani, namun sebenarnya astrologi justru sudah ada jauh
sebelum bangsa Yunani menemukannya. Orang-orang Mesirlah yang lebih dahulu mengenalnya.
Baru-baru ini, museum Louvre di Paris mengumumkan mengenai keberadaan
zodiak Mesir. Dalam zodiak Mesir, terdapat dua belas lambang dewa atau
dewi. Setiap orang yang berada di bawah pengaruh zodiak tersebut mewarisi kekuatan dan kelemahan sang dewa-dewi.
Kalau biasanya kita mencocokkan kepribadian
kita dengan zodiak-zodiak Yunani, mulai dari Capricorn, Pisces,
Aries, Leo, ataupun bintang-bintang yang lain, itu sudah biasa. Kini
Anda bisa mencoba mencocokkan bagaimana karakter Anda, jika dilihat
dari dewa-dewi Mesir.
SPHINX = Penjaga Harta Karun (27 Desember-25 Januari)
Kelebihan : Sphinx punya sikap disiplin kuat.
Selalu ingin melakukan segala hal dengan benar dan bertanggung
jawab. Begitu dapat sebuah tugas, mereka akan menjalankan dengan
serius dan disiplin
mengerjakannya. Totalitas penting bagi mereka. Asyiknya, keseriusan
mereka juga dibarengi dengan sifat humoris. Sphinx juga sensitif dan
penuh perasaan. Biarpun selalu terlihat humoris dan jenaka, sebenarnya mereka berhati-hati dan memikirkan segala sesuatu dengan serius.
Kekurangan : Terlalu sensitif pada semua keadaan. Kalau ada yang
mengangap mereka atau tugas-tugas mereka remeh, maka bisa cepat
berubah menjadi tidak percaya diri dan pesimis.
Cinta : Dalam cinta, Sphinx selalu bertindak hati-hati demi menemukan
pasangan yang cocok di hati. Sifat pelan-pelan ini juga menunjukkan
kalau mereka susah jatuh cinta.
Karir : Profesi yang pas Wiraswasta/Humas.
SHU = Dewa Langit (26 Januari-24 Februari)
Kelebihan :? Shu adalah pemuja kebebasan. Tanpa
kekangan apa pun, maka mereka bisa menjadi orang yang sangat
kreatif. Apalagi ditunjang dengan sifat humoris yang ada pada diri
mereka, justru akan menghasilkan kreasi yang menarik dan berbeda dari kebanyakan orang. Dalam mengambil tindakan, orang-orang yang berada di bawah Shu akan penuh kehati-hatian
dan berpegang pada prinsip hidupnya. Kemampuan ini didukung juga
dengan sifatnya yang penuh perhatian terhadap teman dan keluarga.
Kekurangan : Shu dikenal mandiri, tapi sifat independen ini malah
sering bikin merka ragu dengan kemampuan mereka sendiri. Karena
masalah ini juga, mereka sering kehilangan banyak kesempatan bagus.
Selain itu Shu juga susah ditebak keinginannya, tidak mau berbagi
kesusahan dengan orang lain, dan keras kepala.
Cinta : Kemandirian Shu sering dianggap sebagai cuek dan nggak butuh.
Sebaliknya, kalau sudah menemukan cowok/cewek yang sesuai dengan
kriteria, Shu langsung bisa berubah ?manis?
Karir :? Profesi yang pas Dokter Hewan atau Pekerja Sosial.
ISIS
= Dewi Kedisiplinan (25 Februari-26 Maret)
Kelebihan : ?Isis populer karena
pemikirannya yang unik, liberal dan seru. Juga karena selera
humornya. Mereka dikenal banyak ide. Sikap aktif dan percaya diri
sering disalurkan untuk membantu orang lain. Mereka adalah tempat
yang tepat untuk dijadikan teman curhat. Isis juga sangat mengagungkan kejujuran. Oleh karena itu juga mereka selalu berterus terang akan segala hal.
Kekurangan : ?Isis suka terobsesi dengan ide-idenya sendiri. Tak
jarang pula mereka merasa kalau ide mereka yang paling baik di antara
yang lain, bahkan terkadang menolak ide-ide yang diberikan oleh orang
lain. Sayangnya, pada saat permasalahan yang menghampiri Isis mulai memuncak, justru mereka mudah sekali mengibarkan bendera putih alias gampang menyerah.
Cinta : Isis sangat emosional dan suka mencurahkan perhatian pada orang yang disayangi. Mereka juga dikenal romantis sekaligus sensitif.
Karir : Profesi yang pas Foto grafer/Ahli kreatif iklan.
OSIRIS = Dewa Dunia Bawah (27 Maret- 25 April)
Kelebihan : Osiris adalah tipe cewek yang dinamis dan fleksibel. Dan
paling tidak suka berdebat. Yang bernaung dibawah Osiris adalah
orang-orang yang penuh ide dan kepintaran, serta pintar memanfaatkan
kesempatan. Makanya, tak heran kalau orang-orang Osiris sebagian besar
termasuk golongan orang yang sukses. ?Osiris juga memiliki sifat
mandiri dan bukanlah tipe orang yang ganpang menyerah. Sekali mengalami
kegagalan, mereka akan bangkit lagi dengan penuh semangat.
Kekurangan : Orang-orang Osiris
adalah tipe orang yang susah untuk dipahami. Dan juga bukanlah tipe
orang yang penyabar. Terkadang, saat tanggung jawab, orang Osiris
justru menghindar. Tidak heran, jika pekerjaan yang sudah disusun dan dilakukan dengan susah payah, justru terbengkalai begitu saja.
Cinta : Sifat Osiris yang dinamis terbawa juga ke hubungan cinta. Mereka tidak suka hubungan yang datar apalagi jika pasangan tidak menantang dan adem-ayem saja.
Karir : Profesi yang pas Pengajar
AMUN = Dewa Pembangun Dunia (26 April-25 Mei)
Kelebihan : Amun terkenal popular karena sifat care-nya. Tapi dibalik itu punya keinginan yang kuat dan cenderung
ambisius. Sifat percaya diri Anda patut ditiru. Para ?keturunan
Amun? pun benar-benar tahu apa yang mereka inginkan dan bagaimana
cara mendapa tkannya. Mereka tegas dan tidak akan berhenti sampai terwujud apa yang mereka impikan.
Kekurangan : Amun yang ambisius biasanya
punya perencanaan yang matang sebelum melakukan sesuatu. Tapi
sayangnya, kalau sudah terhantam masalah, cenderung goyah iman. Kalau
sudah dalam taraf seperti ini, sifat kurang perduli dan keras kepala
Anda muncul sehingga kurang toleran terhadap orang lain
Cinta : Kedamaian adalah impian Amun. Jadi hubungan cinta idaman mereka adalah yang hubungan harmonis, perasaan maupun tindakan.
Karir : ?Profesi yang sesuai Aktris
HATHUR = Dewa Bumi dan Langit (26 Mei-24 Juni)
Kelebihan : Hathur sangat ekspresif, mampu menunjukkan perasaan dengan
baik pada orang lain. Hal ini membuktikan kejujuran sikap mereka.
Orang-orang betah berada di dekatnya. Mereka pun mampu berpikir cepat
dalam situasi sulit. Dan yang paling mempesona dari orang-orang Hathur ini adalah kharisma yang ada pada diri mereka.
Kekurangan : Suasana hati yang suka berubah-ubah
membuat orang lain bingung dengan sikap mereka. Yang lebih parah,
ketika mereka dalam kondisi bad mood, bisa saja tugas atau pekerjaan
yang dibebankan kepada mereka tidak disentuh sama sekali atau
dikerjakan dengan setengah hati hingga hasilnya tidak maksimal.
Terkadang pula, Hathur, bisa bertindak hal-hal yang bodoh atas nama
cinta.
Cinta : Hathur yang ekspresif lebih menyukai
pasangan yang cerdas dan pintar. Kalau sudah menemukan pasangan yang
cocok atau mengimbangi sifat mereka, mereka bisa jatuh cinta
setengah mati.
Karir : Profesi yang pas Psikolog atau konselor
PHOENIX = Burung Kehidupan dan Kebangkitan (25 Juni-24 Juli)
Kelebihan : Jiwa optimis yang dimiliki Pheonix diimbangi dengan sikap
berani mengambil resiko. Mereka pun juga jago mengajak orang lain
untuk memiliki optimisme seperti yang mereka rasakan. Makanya banyak
orang Pheonix yang dijadikan panutan.
Kekurangan : Phoenix sering kali
tidak bisa mengontrol emosi. Kalau dalam kondisi berdebat, lebih
banyak defensive (membela diri ) dan keras kepala. Pheonix juag
senang menyendiri, kurang suka bergaul, dan tidak suka dengan
keramaian. Terkadang juga bersikap kurang realistis seperti hidup
didunia mereka sendiri.
Cinta : Sifat yang emosional juga kelihatan dalam urusan cinta Anda.
Hal-hal yang terkadang tidak penting justru malah kamu debatkan dengan
pasangan Anda, hingga dia bingung apa sebenarnya keinginan Anda.
Karir : Profesi yang pas Pembalap/Pramugari
ANUBIS = Penjaga Dunia Bawah (25 Juli-28 Agustus)
Kelebihan : 'Keturunan Anubis' memiliki kepercayaan diri tinggi.
Mereka bangga dengan diri mereka dan tau bagaimana memperlihatkan sisi
terbaik dirinya. Selain itu Anubis juga sangat kreatif, gigih dan
gak pernah terlihat capek beraktifitas. Orang-orang Anubis pun dikenal simpatik dan baik hati. Tak heran jika dilingkungan, Anubis dikenal paling perhatian, dan memilki kemampuan berorganisasi dengan baik serta bertanggung jawab.
Kekurangan : Kadang-kadang sikap bossy muncul
dan sifat itu pula yang membuat mereka terkesan sombong dan judes.
Anubis juga punya sifat selalu ingin mengatur orang lain sesuai?
dengan kehendaknya. Selain itu sensitif dan mudah tersinggung juga
dimiliki oleh mereka ?keturunan? Anubis.
Cinta : Karena bossy ini pula Anubis selalu mendominasi hubungan
asmaranya. Sebenarnya mereka hanya ingin selalu memberikan yang
terbaik untuk pasangan, tapi yang terjadi malah sering disalah artikan
oleh pasangan sebagai sifat posesif dan dominant.
Karir : Profesi yang Pas Copywriter/Fashion Designer
THOTH = Dewa Pendidikan dan Penemu Tulisan (29 Agustus-27 September)
Kelebihan : Thoth dikenal rajin dan tekun,
berjiwa pemimpin, mampu berpikir akurat, dengan ide-ide yang selalu
orisinal. Sifat bijaksana membuat mereka tenang dalam menganalisa
masalah, lalu
mencari jalan ke luarnya. Hal ini didapat karena Toth senang mencari
pengalaman-pengalaman baru. Mereka yang bernaung di bawah Toth
adalah tipe orang yang seru kalau diajak untuk beridiskusi, ?berkat
argumentasiyang menarik dan gaya bicara yang menyenangkan.
Kekurangan : Thoth sering terburu-buru dan gak sabaran. Apalagi juga gampang cemas yang bisa mengganggu orang lain.
Cinta : Thoth tidak segan-segan menunjukkan perasaannya pada pasangan
yang disukainya. Tapi, ketika hubungan tersebut sudah terjalin,
mereka cenderung meragukan hubungan yang sudah dibina.
Karir : Profesi yang Pas Jurnalis/Wartawan/Penulis/Pengacara
HORUS = Dewa Matahari (28 September-27 Oktober)
Kelebihan : Horus adalah Tipe orang
pemberani, termasuk berani menyapa orang lebih dulu. Mereka juga
jago bergaul dan mengumpulkan teman, karena teman yang banyak justru
membuat perasaan hati jauh lebih senang. Sifat lain dari Horus,
mereka adalah golongan orang optimis yang jago memotivasi orang.
Kekurangan : Sifat optimis yang dimiliki Horus
tidak selalu dibarengi dengan pikiran yang realistis, sehingga
kadang-kadang mereka kecewa kalau tujuan tidak tercapai sesuai dengan
harapan. Dalam menghadapi masalah mereka juga gampang menyerah
Cinta : Horus bisa bahagia kalau berada di dekat orang-orang yang
disayanginya. Tapi harus berhati-hati dalam hubungan cinta karena
sifat mereka yang gampang dipengaruhi dan susah mengambil keputusan.
Karir : Profesi yang pas Politikus/News Anchor/Account Executive
WADJET = Dewi Kobra Kerajaan (28 Oktober-26 November)
Kelebihan : Seperti ular yang berambisi setiap mencari makanan, Wadjet
juga ambisisus dalam setiap tindakannya. Apapun yang dikerjakan,
berusaha untuk menyukainya. Kalau punya masalah, mereka mampu berpikir
rasional untuk untuk melihat akar persoalan. Mereka juga
memilki sifat teliti dan bersikap hati-hati. Hasilnya, mereka
menjadi disegani. Dan orang-orang Wadjet menilai keluarga adalah
segala-galanya.
Kekurangan : Rasa cemburu yang
besar. Ini bisa mengganggu hubungan mereka dengan orang lain, apa
lagi kadang-kadang mereka susah bergaul. Mereka juga pesimis, angkuh
dan suka menganggap diri paling benar.
Cinta : Gemar menutupi
perasaan dan susah ditebak maunya. Tapi pada dasarnya mereka punya
energi cinta yang besar yang siap ?ditumpahkan? ke siapa saja.
Karir : Profesi yang pas Arsitek/Editor
SEKHMET = Dewi Perang (27 November-26 Desember)
Kelebihan : Suka tantangan, punya
mental kuat dan mampu bertahan di saat susah. mereka juga termasuk
golongan orang yang imajinatif lucu, hingga senang membuat orang lain
tertawa. Walaupun terkadang terlihat cuek, namun mereka adalah orang
yang optimis, hingga membuatnya mampu keluar dari setiap permasalahn yang dihadapi. Orang-orang Sekhmet adalah orang-orang yang paling anti dikekang.
Kekurangan : Sering gak
sabaran! Hal ini sering menimbulkan kegelisahan pada diri sendiri dan
jadi bertindak ceroboh. Akhirnya mereka lebih sering memilih cara
pintas yang sering berakhir pada kesalahan.
Cinta : Paling anti dikekang! Uniknya mereka juga punya sifat posesif dan gampang curiga ke pasangan. Bahkan saking sibuknya curiga, mereka jadi susah mencari waktu bebas untuk diri sendiri.
Karir : Profesi yang pas Reporter/Atlet
Tidak ada komentar:
Posting Komentar